Selasa, 30 Juni 2020

PASAR BEBAS

Assalamualaikum...
Salam Literasi
Apa kabar hari ini? Semoga semua sehat selalu dalam lidungan Allah SWT. Aamiin..
Bertemu lagi dengan materi pembelajaran IPS kelas 9 semester genap. Kali ini kita akan bahas tentang pasar bebas. Apakah kalian sudah mengenal istilah pasar bebas ? Agar lebih faham yuk kita simak materi berikut !

Istilah perdagangan bebas, pasar bebas, atau pasar terbuka tentu sering terdengar di publik terutama beberapa tahun belakangan. Pasar bebas atau dikenal juga dengan perdagangan bebas adalah kebijakan dimana  pemerintah  tidak  melakukan  diskriminasi  terhadap  impor  atau impor.

Kebijakan perdaganan bebas umumnya mempromosikan hal-hal berikut. 
  1. Perdagangan barang tanpa pajak termasuk tarif atau hambatan perdagangan lainnya. 
  2. Perdagangan jasa tanpa pajak atau hambatan perdagangan lainnya. 
  3. Akses ke pasar yang tidak diatur. 
  4. Akses informasi pasar yang tidak diatur. 
  5. Perdagangan jasa tanpa pajak atau hambatan perdagangan lainnya. 

Pasar Bebas memiliki beberapa ciri, diantaranya 
  1. Kepemilikan alat dan sumber produksi bebas dimiliki oleh semua pihak
  2. Terdapat pembagian kelas dalam perekonomian masyarakat
  3. Adanya persaingan untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya
  4. Campur tangan dari pemerintah terbatas

KEUNTUNGAN DAN  KERUGIAN PASAR BEBAS

Keuntungan pasar bebas:
  1. Memenuhi kebutuhan suatu negara
  2. Semua orang bebas untuk memiliki kekayaan serta sumber daya produksi
  3. Masyarakat bisa mengembangkan kreatifitas dan inovasi
  4. Persaingan antar produsen menciptakan motivasi tinggi untuk menciptakan produk yang berkualitas
  5. Kegiatan yang dijalani berdasarkan prinsip ekonomi, sehingga efisien dan efektif.
  6. Memperluas lapangan kerja
Kerugian pasar bebas:
  1. Terjadi eksploitasi terhadap masyarakat berekonomi lemah yang dilakukan oleh para penguasa yang memiliki ekonomi kuat.
  2. Terjadinya monopoli yang bisa berujung pada kerugian terhadap masyarakat
  3. Kesenjangan ekonomi yang signifikan antara golongan ekonomi yang kuat dan lemah
  4. Perekonomian cenderung tidak stabil sehingga menimbulkan masalah dalam pasar.
ORGANISASI YANG BERKAITAN DENGAN PASAR BEBAS

Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)/ ASEAN Economic Community (AEC)


MEA adalah organisasi ekonomi yang mencakup negara kawasan Asia Tenggara yang didirikan pada tahun 1977 pada KTT ASEAN di Kuala Lumpur. Tahun 2003, tepatnya pada KTT ASEAN yang diselenggarakan di Bali, organisasi ini dinyatakan sebagai tujuan ekonomi negara-negara Asia Tenggara.
Terdapat 4 pilar utama atau tujuan utama dari didirikannya organisasi ini, yaitu memprioritaskan dan menjamin pemerataan UKM; membuat kebijakan competiton policy, consumer protection, Intellectual Property Rights atau IPR, taxation, dan E-Commerce; memiliki produksi berstandar Internasional sebagai pasar tunggal; dan membuat sistem yang dibuat untuk secara penuh diintegrasikan kepada perekonomian global.

ASEAN Free Trade Area (AFTA)
AFTA adalah organisasi yang dibentuk di kawasan pasar bebas untuk meningkatkan ekonomi wilayah ASEAN. Organisasi ini dibentuk pada tahun 1992 di Singapura pada KTT ASEAN ke-4.
Adapun 3 tujuan utama pembentukan AFTA adalah: Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif untuk mendapat daya saing kuat di persaingan global; Menarik lebih banyak Foreign Direct Investment (FDI); dan Meningkatkan intra-ASEAN Trade atau perdagangan antar negara anggota ASEAN.
APEC (Asia Pacific Economic Corporation)

APEC adalah organisasi ekonomi antar negara di Kawasan Asia-Pasifik yang didirikan pada tahun 1989, diprakarsai oleh 12 negara yang memiliki garis pantai di Samudera Pasifik.
Tujuan lain dari APEC adalah:
  1. Perjuangan kepentingan Asia Pasifik
  2. Negara maju membantu negara berkembang
  3. Peningkatan investasi dan perdagangan antar anggota.
  4. Dijalankannya kebijakan ekonomi secara sehat dengan tingkat inflasi yang rendah.
  5. Mengatasi masalah dan mengurangi masalah ekonomi.
MEE (Masyarakat Ekonomi Eropa)/ European Union



MEE atau Uni Eropa adalah organisasi antar pemerintahan dengan anggota negara-negara Eropa. Uni Eropa merupakan kelompok 28 negara Independen yang unik. Tujuan utama Uni Eropa/MEE adalah memperkenalkan integrasi ekonomi termasuk pasar bersama dan persatuan cukai antara 6 negara pendirinya yaitu Prancis, Belgia, Italia, Luxemburg, Belanda dan Jerman barat.

World Trade Organization (WTO)


WTO didirikan berdasarkan Uruguay Round yang berlangsung dari tahun 1986 sampai 1994. Jumlah negara yang tergabung dalam WTO adalah 154, di mana 117 di antaranya merupakan negara berkembang dengan kepabeanan terpisah.





Bagaiamana, apa kalian sudah faham?
Tetap semangat dan rajin belajar ya... semoga kalian sukses
Terima kasih
Wassalamualaikum...

Senin, 29 Juni 2020

PENGEMBANGAN PUSAT-PUSAT KEUNGGULAN EKONOMI UNTUK KESEJAHTERAAN MASYARAKAT

Asslamualaikum..
Salam Literasi
Hai...bagaimana kabarnya saat ini? Masih semangat kan?. Alhamdulillah kita bertemu lagi, belajar bersama materi pembelajaran kelas 9 tentang Pengembangan Pusat-pusat Keunggulan Ekonomi untuk Kesejahteraan Masyarakat. Yuk dibaca dengan seksama ya,,,

Kalian  sudah belajar tentang perdagangan internasional kan? Perdagangan antarnegara terjadi karena suatu negara memiliki produk yang lebih unggul dari negara lainnya yang terjadi akibat perbedaan sumber daya alam dan manusianya, contohnya seperti Indonesia yang membeli beras dari Vietnam karena penghasilan Indonesia sekarang ini masih belum dapat mencukupi kebutuhan. Oleh karena itu, kalian akan belajar tentang daerah-daerah di Indonesia yang memiliki keunggulan masing-masing. Mempunyai keunggulan di ekonomi dapat memberikan kesejahteraan kepada masyarakat, karena itu perlu dilakukan pengembangan kepada pusat-pusat keunggulan ekonomi di seluruh wilayah Indonesia.
Setiap daerah mempunyai keunggulan ekonomi masing-masing yang kemungkinan berbeda dengan negara lain. Coba perhatikan gambar berikut!



Pusat-Pusat Keunggulan EkonomiPusat-pusat keunggulan ekonomi Indonesia ada yang dikelola sendiri ada juga yang melibatkan investor asing. Adapun pusat-pusat keunggulan ekonomi Indonesia adalah PT Freeport Indonesia, Perusahaan Tambang Minyak Negara, dan Batik Indonesia.

A. PT  Freeport Indonesia
Perusahaan ini berada di popinsi Papua. Perusahaan ini mengembangkan, memproses dan mengeksplor bijih yang mengandung tembaga, emas dan perak. Kontribusi perusahaan ini bagi negara adalah:
  1. Menyediakan lapangan kerja 
  2. Penanaman investasi
  3. Pembelian barang dan jasa domestic
  4. Pembayaran pajak, dividen, dan royalti, dan lain-lain.
B. Perusahaan Tambang Minyak Negara (PTMN)
Kilang minyak (oil refinery) adalah pabrik fasilitas industry yang mengolah minyak mentah menjadi produk petroleum atau produk bahan baku petrokimia. Seperti bensin (gasoline), minyak diesel, dan minyak tanah (kerosene). Beberapa kilang minyak Indonesia milik pertamina adalah
  1. Kilang minyak pangkalan brandan, sumatera utara
  2. Kilang dumei/sei pakning Riau yang terintegrasi dengan kilang pterokimia dengan produk PTA  dan paraxylene
  3. Kilang cilacap di pulau Jawa. Satu-satunya kilang yang memproduksi aspal dan base oil untuk kebutuhan pembangunan infrastruktur di tanah air.
  4. Kilang Balikpapan, Kalimantan timur yang terdiri dari dua unit dengan produk BBM dan Non BBM
  5. Kilang Kasim di desa Malabani Papua
  6. Kilang Balongan, Indramayu Jawa Barat. Kilang ini memiliki nilai strategis karena menjaga kestabilan pasoka BBM ke DKI Jakarta, Banten dan Jawa Barat.
  7. Kilang Cepu, menjamin pertahanan dan pengadaan BBM di pulau Jawa.

C. Batik Indonesia
Batik merupakan salah satu ekonomi kreatif yang bernilai tinggi dan bagian dari budaya Indonesia. UNESCO telah menetapkan batik sebagai warisan budaya sejak 2 Oktober 2009. Dilihat dari tekniknya, batik dibagi menjadi: batik tulis, batik cap dan batik lukis.

Pengaruh pusat-pusat keunggulan ekonomi
Ada beberapa dampak yang akan dirasakan bangsa Indonesia ketika pusat keunggulan ekonomi Indonesia tumbuh dan berkembang. Pengaruh ini akan berdampak pada mobilitas penduduk, perkembangan transportasi, sosial ekonomi, kualitas pendidikan, dan lapangan kerja.
  • Migrasi penduduk. Mobilitas penduduk ada yang sifatnya sementara (komutasi dan sirkulasi) dan permanen (migrasi). Migrasi dibedakan menjadi migrasi internal (dalam satu Negara seperti urbanisasi dan transmigrasi) dan migrasi internasional (berbeda Negara). 
  • Peningkatan sarana transportasi darat, laut dan udara
  • Bermunculan lembaga social ekonomi. Lembaga social adalah himpunan norma dalam masyarakat. Lembaga ekonomi adalah bagian dari lembaga social yang mengatur pemenuhan kebutuhan hidup manusia. 
  • Meningkatnya kualitas pendidikan. Munculnya pusat-pusat keunggulan menyebabkan perusahaan membutuhkan tenaga kerja dengan kualifikasi tertentu sehingga berpotensi untuk meningkatkan pendidikan di Indonesia.
  • Terbukanya lapangan pekerjaan dan kesempatan kerja bagi masyarakat. 
Semoga bermanfaat 
Wassalamualaikum




    MEMANFAATKAN PERSAINGAN SEBAGAI PELUANG UNTUK MERAIH KEUNGGULAN EKONOMI BANGSA

    Assalamualaikum.
    Hai...apa kabar? Berjumpa lagi dengan materi pembelajaran IPS kelas 9 tentang memanfaatkan persaingan sebagai peluang untuk meraih keunggulan ekonomi bangsa. Jangan bosan ya... terus semangatlah belajar karena 'orang bijak belajar ketika mereka bisa, sedangkan orang bodoh belajar ketika mereka terpaksa'




    Indonesia merupakan  negara agraris yang memiliki sumber daya alam dan sumber daya manusia yang melimpah memiliki peluang untuk meraih keunggulan ekonomi bila Indonesia mampu memanfaatkan peluang tersebut dengan sebaik-baiknya. Persaingan yang terjadi dalam pasar internasional harus mampu dimanfaatkan Indonesia untuk meningkatkan kehidupan ekonomi bangsa.



    Perdagangan internasional dipengaruhi oleh keunggulan komparatif (comparative advantage) dan keunggulan mutlak (absolute advantage). Keunggulan mutlak terjadi apabila suatu Negara menghasilkan komoditi tertentu lebih efisien dengan biaya murah dibandingkan Negara lain. Hal itu senada dengan yang diungkapkan pleh adam smith bahwa perdagangan dua Negara akan terjadi bila tiap Negara memiliki kekuatan memproduksi barang tertentu. Keunggulan komparatif merupakan pelengkap dari keunggulan mutlak. Suatu Negara memiliki keunggulan komparatif bila mampu melakukan spesialisasi produksi barang dan jasa dengan produktivitas dan efisien tinggi. 

    Berdasarkan keunggulan mutlak dan komparatif di atas, Indonesia memiliki komoditas unggulan bagi pasar dunia yakni hasil pertanian, perkebunan, tambang dan industry dan merupakan produk unggulan di wilayah ASEAN.  Adapun produk unggulan Indonesia antara lain: sawit, karet, kopi, kakao, cengkeh, rempah-rempah, timah, batu bara, emas, tembaga, nikel, bauksit, tekstil, kertas, dan pulp. 

    Keikutsertaan Indonesia dalam perdagangan internasional dapat menimbulkan manfaat bagi pertumbuhan ekonomi nasional. Namun, banyak tantangan yang harus dihadapi seperti eksploitasi SDA, eksploitasi ekonomi, pudarnya identitas budaya, meluasnya budaya barat dan rusaknya lingkungan hidup. Terlepas dari itu semua, Indonesia memiliki peluang yang besar dalam pasar bebas bila mampu memanfaatkan kekayaan sumber daya alam dan sumber tenaga kerja yang melimpah dengan baik sehingga menghasilkan barang yang mampu bersaing di pasar internasional dengan biaya produksi yang murah.

    Faktor yang diperlukan untuk mengembangkan keunggulan ekonomi

    Faktor yang diperlukan untuk mengembangkan keunggulan di bidang ekonomi, antara lain: 
    1) penggunaan sumber daya alam yang ramah lingkungan; 
    2) mempertahankan dan mengembangkan kebudayaan bangsa sendiri; dan 
    3) adanya peningkatan kualitas sumber daya manusia.

    Yang harus dilakukan agar produk disukai oleh pasar atau masyarakat adalah dengan memperhatikan kualitas barang dan harga barang yang murah, serta selalu mengadakan survey pasar.  Peluang produk masyarakat Indonesia menembus pasar internasional sangat besar karena disamping terus mengembangkan diri dalam keunggulan komparatif, Indonesia sudah jelas memiliki banyak keunggulan secara mutlak dibandingkan dengan negara lainnya. Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam dan tenaga kerja yang melimpah untuk menghasilkan produk yang bersaing di pasar internasional.

    Bagaimana agar suatu produk dapat diterima di pasar internasional? Apa yang harus dilakukan? 
    Yang harus dilakukan agar produk masyarakat diterima oleh pasar internasional adalah dengan memproduksi barang yang berkualitas tinggi, unik dan memiliki ciri khas sendiri, dan yang paling utama adalah perhitungan harga barang yang mampu bersaing atau murah

    Semoga bermanfaat
    Wassalamualaiku
    #SalamLiterasi

    Minggu, 28 Juni 2020

    MENGEMBANGKAN EKONOMI KREATIF BERDASARKAN POTENSI WILAYAH UNTUK MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT

    Assalamualaikum....
    Hai, jumpa  lagi dengan materi pembelajaran IPS kelas 9. Kali ini kita akan bahas tentang Mengembangkan Ekonomi Kreatif Berdasarkan Potensi Wilayah untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat. 
    Apakah kalian pernah mendengar istilah  kreativitas, dan ekonomi kreatif? Apa hubungan keduanya?

    Kreativitas adalah kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang baru, baik gagasan atau karya nyata yang berbeda dengan yang ada sebelumnya. Di era globalisasi perubahan yang terjadi  sangat dinamis dan  kompleks sehingga masyarakat dituntut untuk lebih kreatif dan inovatif.Tuntutan ini membuat masyarakat  mencari, mencoba bahkan menemukan cara- cara lain dalam usaha bisnisnya, sehingga muncul istilah ekonomi kreatif.  Ekonomi Kreatif yang merupakan sebuah konsep dengan kreativitas dan pengetahun sebagai asset atau dasar utama dalam menggerakkan bisnis juga ekonomi . Jadi, yang dimaksud  Ekonomi Kreatif adalah sebuah konsep di era ekonomi baru yang mengidentifikasikan informasi dan kreativitas dengan banyak mengandalkan ide- ide juga pengetahuan dari sumber daya manusia sebagai factor produksi paling utama. Konsep ini kemudian didukung  adanya  industri kreatif sebagai wadah nyatanya. Ekonomi Kreatif terbukti banyak membantu pertumbuhan ekonomi karena banyaknya pengusaha kreatif yang berhasil menuangkan ide dan kreativitas mereka serta mendapatkan dukungan pemerintah. Hasil kelonjakkan ekonomi membuat banyak negara mendukung para pelaku sector kreatif dan berharap Ekonomi Kreatif akan menjadi salah satu pilar pemasukkan dan perekenomian negara tersebut.


    Peraturan yang mengatur usaha kreatif yaitu INPRES NO. 6/2009.tentang “ Pengembangan Ekonomi Kreatif untuk tahun 2009-2015”. Era ekonomi kreatif merupakan era ekonomi baru yang mengintensifkan pemanfaatan informasi dan kreativitas dengan mengandalkan pada ide dan stock of knowledge dari SDM sebagai faktor produksi utama dalam kegiatan ekonominya menghasikan produk atau karya kreatif. Berdasarkan peraturan tersebut, perekonomian mengalami transformasi dari berbasis SDA menjadi SDM. Ada 14 lingkup industri kreatif yaitu: 

    1. Periklanan (advertising)
    2. Arsitektur
    3. Pasar barang seni
    4. Kerajinan (craft)
    5. Desain
    6. Fesyen (fashion)
    7. Video, film dan fotografi
    8. Permainan interakstif
    9. Musik
    10. Seni pertunjukan (showbiz)
    11. Penerbitan dan percetakan
    12. Layanan komputer dan piranti lunak (software)
    13. Televisi dan radio (broadcasting)
    14. Riset dan pengembangan
    Pemerintah berkeinginan menjadikan ekonomi kreatif sebagai tulang punggung ekonomi nasional dengan pertimbangan:
    1. Ekonomi kreatif menunjukkan potensi signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja dan pertumbuhan ekonomi
    2. Ada beberapa jenis modal individu untuk bertahan menghadapi kehidupan kompetitif.
    UPAYA MENINGKATKAN EKONOMI KREATIF


    Untuk mengembangkan ekonomi kreatif, pemerintah memiliki strategi dengan melaksanakan pembangunan secara terintegrasi antara masyarakat, swasta dan pemerintah. Beberapa stretegi tersebut antara lain sebagai berikut : 
    1. Menyiapkan insentif untuk memacu pertumbuhan industry kreatif berbasis budaya.
    2. Membuat Roadmap Industry kreatif yang melibatkan berbagai lembaga pemerintah dan kalangan swasta 
    3. Membuat program komprehensif untuk menggerakkan industri kreatif melalui pendidikan, pengembangan sumber daya manusia, desain, mutu, dan pengembangan pasar. 
    4. Memberikan perlindungan hukum dan insentif bagi karya industri kreatif
    5. Membentuk Indonesia Creative Council yang menjadi jembatan untuk menyediakan fasilitas bagi para pelaku industri kreatif. 
    Upaya pengembangan ekonomi kreatif untuk mewujudkan strategi pemerintah dengan langkah:
    1. Pengembangan data base dan portal Indonesia kreatif dengan teknologi informasi dengan tujuan memberikan kemudahan, kenyamanan dan kecepatan dalam mengakses informasi
    2. Peningkatan penggunaan teknologi melalui program kemitraan
    3. Pekan produk kreatif Indonesia
    4. Festival ekonomi kreatif
    5. Wahana kreatif
    6. Peningkatan jangkauan dan efektifitas pemasaran
    7. Riset ekonomi kreatif dan fasilitas pemberian insentif yang mendukung inovasi
    8. Fasilitas kegiatan yang mendorong lahirnya insane kreatif dan entrepreneur kreatif baru
    9. Penciptaan identitas lokal daerah TK 1 dan 2 serta identitas nasional.
    Perhatikan gambar berikut !

    Contoh  ekonomi kreatif:
    Kerajinan tangan

    Fashion

    Kuliner

    Pameran barang seni

    Bagaimana? Sekarang kalian sudah faham tentang ekonomi kreatif?
    Semangatlah belajat, pupuk krearivitasmu, pengetahuan yang dipadukan dengan kreativitas adalah kombinasi yang tepat untuk mencapai keberhasilan.
    Wassalamualaikum...

    Jumat, 26 Juni 2020

    PERDAGANGAN INTERNASIONAL


    Hai..apa kabar?, kita bertemu lagi dalam materi pembelajar IPS kelas 9 semester dua. Pada waktu yang lalu kita telah mempelajari perdagangan antardaerah/ antar pulau/ perdagangan dalam negeri. Saat ini kita akan belajar tentang perdagangan antar Negara/ perdagangan internasional. Yuk kita simak…!





    A. PERNGERTIAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL
    Apa kalian pernah mendengar istilah ekspor dan impor?. Ekspor adalah mengirimkan atau menjual barang atau jasa ke negara lain, sedangkan impor adalah masuknya barang atau jasa dari negara lain. Pelaku ekpor dinamakan eksportir, pelaku impor dinamakan importir. Kegiatan ekspor impor itulah yang disebut perdagangan antar Negara atau perdagangan internasional. Jadi, secara garis besar yang dimaksud perdagangan internasional adalah proses pertukaran barang dan jasa antara dua negara atau lebih dengan tujuan mendapatkan keuntungan/laba.
    Adakalanya  kebutuhan  suatu Negara tidak dapat dipenuhi sendiri atau  tidak tersedia di negara tersebut, namun kebutuhannya terdapat di negara lain. Sebagai contoh, negara Indonesia membutuhkan produk mesin, namun produk tersebut hanya tersedia di Jepang. Maka, Indonesia dan Jepang bisa melakukan perdagangan internasional. Hal ini terjadi atas dasar kebutuhan oleh kedua belah pihak yang melakukan perdagangan yang akan sama-sama mendapatkan keuntungan. Negara yang menjadi penyedia barang akan mendapat untung dari barang yang dijual, sedangkan negara yang membeli akan terpenuhi kebutuhannya.



    B. PERBEDAAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL DENGAN PERDAGANGAN ANTARDAERAH
    Pada kesempatan sebelumnya kita sudah pernah mempelajari perdagangan antardaerah/ perdagangan antarpulau/ perdagangan dalam negeri. Masih ingatkah kalian ciri-ciri perdagangan antardaerah? Coba, sekarang bandingkan dengan perdagangan internasional, adakah perbedaannya?.


    Perdagangan Antardaerah/ Perdagangan Dalam Negeri
    Perdagangan Internasional
    ·      Kegiatan dilakukan dalam wilayah suatu negara.
    ·      Pembeli dan penjual cenderung bertemu/interaksi langsung.
    ·      Mata uang yang digunakan sama.
    ·      Tidak dikenakan bea masuk hanya retribusi.
    ·      Biaya angkut lebih murah.
    ·      Kulaitas barang bervariasi.
    ·      Peraturan perundang-  undangan sama/hokum nasional.
    ·      Kegiatan dilakukan dalam wilayah antarnegara.
    ·      Pembeli dan penjual tidak berinteraksi langsung.
    ·      Mata uang yang digunakan berbeda sehingga menggunakan devisa.
    ·      Dikenakan pajak/bea masuk
    ·      Biaya angkut lebih mahal.
    ·      Kualitas barang harus mengikuti  standar internasional.
    ·      Peraturan peundang-undangan  berbeda/hukum internasional.

    C. FAKTOR PENDORONG TERJADINYA PERDAGANGAN INTERNASIONAL

    Faktor  yang mendorong  terjadinya perdagangan internasional antara lain sebagai berikut :
            1.  Perbedaan Sumber Daya Alam yang Dimiliki Oleh Setiap Negara.
    Sumber  daya  alam  yang  dimiliki  oleh  masing-masing  negara  tidak  sama dan mengakibatkan perbedaan hasil produksi dari negara tersebut. Misalnya  perbedaan  antara  Indonesia  dan  Saudi Arabia  tidak  mampu menghasilkan sayur mayur maka mereka mengimpor dari negara di kawasan Asia yang dapat menghasilkan sayur mayur. Indonesia memiliki peluang untuk menjual hasil dari hutan ke negara lain. Oleh karena Indonesia mampu menghasilkan barang tersebut yang didukung oleh ketersediaan sumber daya alam. Keunggulan yang dimiliki oleh suatu negara dilihat dari keunggulan sumber daya alam disebut keunggulan absolut (absolute advantage). Keunggulan absolut adalah kemampuan suatu negara untuk memproduksi barang atau jasa yang tidak dapat diproduksi oleh Negara lain.
       2.   Perbedaan Tingkat Kualitas Sumber Daya Manusia
             Ketersediaan sumber daya alam memerlukan daya dukung kemampuan                sumber daya manusia. Suatu negara yang mempunyai sumber daya                     manusia yang dilihat terutama dari segi kualitas maka akan menghasilkan           barang dan jasa dengan mutu atau kualitas yang lebih baik.

    1      3    Perbedaan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi
             Negara yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi akan mampu                  memproduksi barang dan jasa yang lebih banyak, bermutu dan efisien                   dibanding dengan negara yang tidak menguasainya. Ilmu pengetahuan dan           teknologi dapat menghemat biaya produksi, jumlah barang,   dan kualitas             barang. Keunggulan suatu negara yang dapat memproduksi barang dengan           biaya produksi yang lebih murah dibandingkan negara lain                                   disebut  comparative advantage
            4.   Perbedaan Budaya Suatu Bangsa
             Perbedaan budaya suatu negara akan sangat mempengaruhi barang yang            dihasilkan. Misalnya, seni ukir dan batik Indonesia, merupakan daya tarik            sendiri bagi negara lain untuk membeli barang tersebut. Demikian juga                 keramik China menjadi daya tarik tersendiri bagi negara lain.

    1    5.  Perbedaan  lain  yang  mempengaruhi  perdagangan  internasional  yaitu        perbedaan harga barang, perbedaan upah dan biaya produksi, dan                    perbedaan selera.


    D. TUJUAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL
    Selain untuk memenuhi kebutuhan suatu negara yang tidak ada di negaranya, perdagangan internasional memiliki beberapa tujuan lain, seperti:
    1.   Memperluas pasar (wilayah perdagangan) dan meningkatkan produksi
    2.   Meningkatkan devisa negara melalui kegiatan ekspor produk ke negara lain.
    3.  Meningkatkan pertumbuhan sektor ekonomi, menstabilkan harga barang, dan menyerap banyak tenaga kerja.
    4. Melakukan transfer teknologi modern untuk membantu meningkatkan efisiensi dalam proses produksi. 
    5. Mendorong terbentuknya sumber daya manusia yang semakin mahir, terampil, dan unggul untuk mengikuti perkembangan teknologi.


    E. MANFAAT PERDAGANGAN INTERNASIONAL

    Perdagangan internasional bisa memberi manfaat bagi masing-masing Negara yang terlibat dalam kegiatan tersebut, antara lain:
    1.     Setiap negara dapat memenuhi kebutuhan akan barang dan jasa.
    2.     Setiap negara dapat menciptakan spesialisasi produk yaitu membuat barang produksi yang khusus yang memiliki ciri khas yang tidak dapat dihasilkan oleh negara lain.
    3.   Penduduk dari negara yang melakukan perdagangan akan mendapatkan barang dengan mudah dan harga murah.
    4.    Mendorong  kegiatan  produksi.  Setiap  negara  berusaha  memperluas pemasaran barang hasil produksi. Apabila pemasaran semakin luas, maka produksi dapat ditingkatkan sehingga permintaan terpenuhi.
    5.     Setiap negara dapat meningkatkan hubungan persahabatan antarnegara.
    6.    Kegiatan produksi dapat meningkatkan sehingga perusahaan bertambah  maju dan membuka kesempatan kerja.
    7.      Pendapatan negara meningkat melalui perolehan devisa hasil ekspor.
    8.    Mendorong kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi karena masing-  masing negara ingin meningkatkan kualitas dan kuantitas barang.
    9.   Mendorong pertumbuhan ekonomi dan menyerap banyak tenaga kerja  sehingga dapat mengurangi pengangguran.

    F. HAMBATAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL
    Hal-hal yang menjadi penghambat perdagangan internasional diantaranya:
    1.      harga barang luar negeri lebih murah dari hasil produksi dalam negeri,
    2.     bea masuk yang tinggi atau tarrif yaitu  kebijakan pajak atas barang impor dan ekspor. Tujuannya adalah untuk meningkatkan devisa Negara dan juga melindungi produksi dalam negeri.
    3.      adanya proteksi yaitu Kebijakan untuk melindungi produk dalam negeri
    4.      adanya kuota yaitu kebijakan untuk membatasi jumlah ekspor dan impor barang dari suatu negara.
    5.     adanya peraturan dumping yaitu kebijakan menjual barang di luar negeri lebih murah daripada di dalam negeri. Kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan devisa negara.
    6.      pertentangan politik, dan peperangan.

    Bagaimana? sudah pahamkah kalian tentang perdagangan internasional? Tetap semangat belajar ya… Sampai jumpa pada materi berikutnya, semoga kalian sukses. Ingat, "sukses itu tidak datang dari apa yang diberikan oleh orang lain, tetapi datang dari keyakinan dan kerja keras kalian sendiri". You are the best !